Swadeka.com – Pemeran Reva dalam sinetron Anak Jalanan, Natasha Wilona rupanya tak mempersoalkan masalah orang yang mendongkrak popularitas dirinya melalui jalur settingan. Menurut Natasha Wilona, setiap orang pasti memiliki jalan berbeda untuk bisa terkenal.
“Tergantung pribadinya sih. Tujuannya gimana, ya itu sih menurut aku. Karena pribadi orang beda-beda,” ujar Wilona yang ditemui di lokasi syuting Anak Jalanan, Jakarta Timur.
“Ada yang setuju, ada yang enggak. Ada yang mau, ada yang enggak. Ya selama tidak merugikan orang lain its okay,” sambungnya.
Meski mengaku tak masalah soal settingan, tak berarti Natasha Wilona mau untuk melakukan hal tersebut. Ia bahkan menyatakan bahwa harga diri dan kepribadiannya tidak bisa dibeli dengan uang.
“Enggak sih. Harga diri aku, kepribadian aku, tidak bisa dibeli dengan apapun,” tutupnya. Seperti diketahui, kisah asmara Natasha Wilona dan Steven William yang telah kandas di tengah jalan memang benar adanya bukan settingan untuk mendongkrak popularitas. Tetapi Natasha Wilona baru-baru ini dikabarkan tengah dekat dengan Verrell Bramasta. Apalagi kabarnya sang bunda Verrell, Venna Melinda juga setuju jika anaknya berpacaran dengan Natasha Wilona. Lantas, apakah Natasha benar-benar pacaran dengan Verrell ?
loading...
loading...
http://ift.tt/2fbJv4p
0 Response to "Dekat Dengan Verrell Bramasta, Kisah Cinta Natasha Wilona Settingan ? - swadeka (Blog)"
Post a Comment